968kpfm, Samarinda - Pemprov Kaltim terus melakukan berbagai persiapan untuk menyukseskan ajang Maratua Run 2025. Event olahraga lari berskala internasional ini sangat diharapkan mampu menarik wisatawan dan meningkatkan perekonomian lokal.
Untuk memastikan kelancaran acara, Pemprov Kaltim menggandeng Indonesia Muda Road Runner (IMRR) sebagai penyelenggara utama atau event organizer (EO) dalam pengelolaan peserta dan teknis perlombaan.
Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik, menjelaskan bahwa IMRR dipilih karena memiliki pengalaman dalam mengorganisir berbagai event lari berskala nasional. Selain itu, Pemprov Kaltim ingin menjadikan Maratua Run 2025 sebagai ajang yang profesional dan berkelas, sekaligus memberikan dampak positif bagi sektor pariwisata dan ekonomi masyarakat di Pulau Maratua.
"Kami ingin ajang ini bukan sekadar perlombaan, tetapi juga menjadi sarana memperkenalkan keindahan Pulau Maratua ke tingkat nasional. Jika sukses, Maratua Run bisa menjadi agenda tahunan yang berdampak besar bagi sektor pariwisata dan ekonomi daerah," ujar Akmal Malik.
Sejak peluncuran di Jakarta, antusiasme peserta cukup tinggi. Dari total target 400 peserta, saat ini jumlah pendaftar telah mencapai lebih dari 300 orang, mendekati kuota maksimal yang ditetapkan panitia.
Lebih dari sekadar kompetisi lari, Maratua Run 2025 menawarkan pengalaman unik dengan jalur lintasan yang menyuguhkan pemandangan laut biru, hutan tropis, dan keindahan alam khas Pulau Maratua. Tak hanya itu, para peserta juga berkesempatan memenangkan hadiah dengan total nilai yang sangat besar.
"Pemerintah telah menyiapkan total hadiah sebesar Rp 785 juta untuk para pemenang di berbagai kategori," tambah Akmal.
Ia berharap dengan meningkatnya jumlah peserta, manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar juga ikut bertambah. Mulai dari sektor akomodasi, kuliner, hingga produk UMKM lokal, semua diharapkan mendapatkan dampak positif dari gelaran ini.
"Semakin banyak peserta, semakin besar pula promosi Pulau Maratua sebagai destinasi wisata unggulan. Ini bukan hanya tentang ajang lari, tetapi juga upaya mendorong pertumbuhan ekonomi lokal," tutupnya.
Penulis: Fajar
Editor: Maul
Benua Etam
Terima Silaturahmi Masyarakat Umum, Gubernur Kaltim Berikan Santunan Kepada 1.000 Penerima07 Feb 2025