968kpfm, Samarinda - Tidak terasa Hari Raya Idul Fitri akan segera tiba. Artinya akan ada jutaan masyarakat yang akan melakukan perpindahan untuk pulang ke kampung halamannya guna merayakan hari kemenangan.
Otomatis tempat-tempat perhentian transportasi umum seperti Terminal, Bandara, serta Pelabuhan akan dipadati oleh para pemudik. Khusus di Samarinda, salah satu moda transportasi umum yang selalu mengalami kepadatan penumpang saat arus mudik ada pada transportasi laut menggunakan kapal.
Menurut Kepala Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Samarinda (KSOP) Kelas I Samarinda, Mursidi, dalam arus mudik lebaran 2024 nanti diprediksi bakal terjadi peningkatan penumpang sebesar 15 persen di Pelabuhan Samarinda. Peningkatan penumpang sendiri diyakini akan terjadi pada awal April mendatang.
"Pada awal April pasti akan mengalami peningkatan. Bahkan berdasarkan prediksi, akan ada peningkatan sebesar 15 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Prediksi ini juga sejalan dengan kenaikan secara nasional yang mencapai 3,3 persen," jelas Mursidi, Selasa (26/3).
Sebagai upaya mengantisipasi membludaknya penumpang pada arus mudik tahun ini, Mursidi telah menyiagakan kapal-kapal patroli milik pemerintah untuk membantu penumpang yang tidak terangkut kapal yang tersedia.
Sebagai informasi, KSOP Samarinda menyediakan empat armada dengan tujuan Parepare untuk melayani arus mudik lebaran 2024, di mana tiga kapal dimiliki oleh perusahaan swasta, sementara satu lagi merupakan milik pemerintah yang melayani tol laut, yakni KM Sabuk Nusantara 89.
"Seluruh kapal sudah melalui uji kelayakan dan uji petik kapal sebagai langkah krusial dalam memastikan keselamatan dan kelancaran angkutan laut lebaran," tutur Mursidi.
Untuk menampung penumpang yang datang lebih dulu sebelum keberangkatan, Mursidi telah berkoordinasi dengan Pelindo untuk menyiapkan tempat khusus sehingga calon penumpang yang ingin beristirahat merasa nyaman dan aman untuk menjalani mudik lebaran di Pelabuhan Samarinda.
"Kami harap arus mudik lebaran tahun ini bisa berjalan aman dan lancar. Kami juga sudah membangun posko untuk memberikan pelayanan dan menjaga keamanan penumpang," tutupnya.
Penulis: Fajar
Editor: Maul
Benua Etam
Terima Silaturahmi Masyarakat Umum, Gubernur Kaltim Berikan Santunan Kepada 1.000 Penerima27 Mar 2024