Main Image
Benua Etam
Benua Etam | 25 Jun 2024

Banjir di Sepaku Menyisakan Lumpur

968kpfm, Penajam Paser Utara – Meski telah surut, banjir yang menerpa Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara (PPU) pada Senin, 24 Juni 2024, menyisakan lumpur.

Seorang warga setempat, Arman Jais menerangkan, banjir telah surut pada Senin malam, sekitar pukul 23.00 WITA. Air bah tersebut meninggalkan lumpur yang membekas di sekitar rumah-rumah warga pada Selasa, 25 Juni 2024.

Arman memperkirakan, sekitar 80 rumah warga di Kampung Sepaku terdampak banjir.

Curah hujan yang tinggi di kawasan hulu Sungai Sepaku pada Senin pagi memperparah kondisi banjir di area yang termasuk dalam wilayah Ibu Kota Nusantara (IKN).

Arman menjelaskan, biasanya air dari hulu tidak langsung menggenangi permukiman warga meskipun terjadi hujan deras. Namun, kali ini berbeda. Ia menduga bahwa pembangunan proyek Intake Sepaku menjadi penyebab utama.

"Setelah ada bangunan Intake Sepaku di dekat permukiman RT 03 yang menutup Sungai Sepaku dan membangun tembok semen yang lebih tinggi dari jalan utama kampung, banjir jadi parah," ujar Arman.

Selain merendam rumah, banjir yang mencapai sekitar dua meter dari bibir sungai ini juga menggenangi area perkampungan dan persawahan warga.

Arman menuturkan, situasi ini memaksa sebagian warga untuk melakukan evakuasi mandiri ke rumah kerabat.

Penulis: Maul

Share This Post
More News

Tap anywhere to start radio 96.8KPFM 🎵