968kpfm, Samarinda - Untuk pertama kalinya Badan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) akan melaksanakan upacara hari kemerdekaan yang jatuh pada 17 Agustus 2023 nanti di lokasi IKN.
Pelaksanaan upacara ini juga diinisiasi oleh Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia dengan melibatkan para pekerja konstruksi di IKN.
Kepala Badan OIKN, Bambang Susantono menyampaikan, kehadiran Kadin dalam upacara kemerdekaan tidak lain untuk memacu semangat para pekerja di IKN agar tetap giat bekerja dalam membangun Mega proyek IKN.
"Kami ingin memacu semangat para pekerja di IKN agar semangat bekerja. Selain itu, momen ini juga dimanfaatkan Kadin untuk menyampaikan visi mereka tahun 2045 kepada Presiden," ungkap Bambang.
Selain pelaksanaan upacara hari kemerdekaan, kata Bambang, Badan OIKN juga akan menggelar pesta rakyat dengan mengundang artis nasional. Tidak hanya itu, pada bulan September juga Badan OIKN akan menggelar event musik di IKN.
"Kami harap masyarakat bisa datang memeriahkan event tersebut," pungkasnya.
Penulis: Fajar
Editor: Maul
Benua Etam
Terima Silaturahmi Masyarakat Umum, Gubernur Kaltim Berikan Santunan Kepada 1.000 Penerima16 Aug 2023