Main Image
Advertorial
Advertorial | 22 Nov 2024

Gelar Rapat Internal Perdana, Pansus Renja Bahas Proyeksi Kegiatan DPRD Kaltim 2026

968kpfm, Balikpapan - Panitia Khusus Rencana Kerja (Pansus Renja) DPRD Kaltim untuk tahun 2026 menggelar rapat internal perdana pasca dibentuk untuk menyusun agenda kerja tim selama menjalankan tugas beberapa bulan mendatang.

Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua Pansus Renja DPRD Kaltim 2026, Sarkowi V Zahry, dengan didampingi oleh Wakil Ketua II DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis, di Ruang Daffodil Lavender, lantai 6 Astara Hotel Balikpapan, Selasa (19/11).

Dalam kesempatan ini, Ananda Emira Moeis menekankan pentingnya pembahasan rinci dan menyeluruh pada rapat perdana ini. Ia menyebut bahwa semua pihak harus memiliki kesamaan pandangan terkait rencana kerja yang akan disusun.

"Kita perlu menyempurnakan apa yang sudah ada dan mengidentifikasi hal-hal yang belum masuk. Prinsipnya, semua harus terakomodasi," ujar politisi PDI Perjuangan itu pada Selasa (19/11).

Ketua Pansus Renja DPRD Kaltim, Sarkowi V Zahry menyebut bahwa rapat ini membahas dua poin utama. Pertama, penyusunan tema kerja sesuai dengan masa tugas pansus selama tiga bulan. Kedua, pengkajian isu-isu berdasarkan pengalaman anggota, seperti kegiatan reses.

"Rencana kerja ini menjadi pedoman untuk semua kegiatan, baik bagi anggota DPRD maupun sekretariat sebagai pendukung kegiatan kita," tuturnya.

Lebih lanjut, Sarkowi menekankan bahwa Pansus Rencana Kerja DPRD Kaltim ini dirasa sangat penting untuk segera dibahas karena akan menjadi dasar bagi pembahasan awal Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) 2026.

Penulis: Fajar
Editor: Maul

Share This Post
More News

Tap anywhere to start radio 96.8KPFM 🎵