968kpfm, Jayapura - Tabungan medali emas kontingen Kaltim kian bertambah di PON XX. Kali ini, giliran cabang olahraga angkat berat yang menyumbangkan pundi-pundi emas setelah lifter andalan Benua Etam, Widari meraih kejayaan di nomor 47 kilogram.
Pertandingan terpusat di GOR Universitas Cenderawasih (Uncen), Jayapura, Senin (11/10). Performa apik Widari terlihat dari tiga jenis angkatan. Yakni squat 180 kilogram, bench press 120 kilogram, dan dead life 170 kilogram.
Total angkatan yang berhasil dilakukan Widari adalah 470 kilogram. Ia sukses menyingkirkan para pesaingnya.
Widari sempat gagal pada angkatan bench ketiga, dengan berat 135 kilogram. Namun, atlet daerah lain tidak bisa menandingi angkatan 120 kilogram milik Widari.
Ketua Pengprov Persatuan Angkat Berat Seluruh Indonesia (Pabersi) Kaltim Rusdiansyah Aras mengaku senang dan bangga atas prestasi yang diraih Widari.
Rusdi --sapaan akrabnya-- menilai, Widari tampil maksimal dalam hajatan olahraga terbesar di Indonesia ini. "Alhamdulillah, Widari tampil baik," katanya kepada awak media.
Selain itu, atlet angkat berat putra atas nama Awang Latif juga berhasil menyabet medali perak pada kelas 59 kilogram.
Penulis: Maul
Benua Etam
Terima Silaturahmi Masyarakat Umum, Gubernur Kaltim Berikan Santunan Kepada 1.000 Penerima11 Oct 2021