Pendengar KP (Samarinda) - Menjawab tantangan dari customer akan kehadiran motor skuter matik (skutik) premium yang berkualitas, Astra Motor Samarinda akhirnya secara resmi merilis Honda Forza 250 cc pada Rabu (13/2), bertempat di Resto Smart Hotel Zoom Samarinda.
Regional Head Astra Motor Samarinda, Lukas Ferinata menerangkan, Honda Forza 250 cc hadir dengan tampilan yang mewah dan prestisius. Tampilan mewah ini juga didukung dengan performa yang lebih tinggi, akselerasi responsif, dan hemat bahan bakar.
Ada beberapa fitur tambahan yang disematkan oleh Honda, untuk memberi kesan sporty pada motor Forza 250 cc. Fitur tersebut antara lain adalah Electrical Adjustable Windscreen sebagai pengatur ketinggian Windshield. Selain itu, model ini juga dilengkapi dengan fitur Honda Selectable Torque Control (HSTC) sebagai pengontrol traksi sepeda motor yang berfungsi mencegah terjadinya ban slip.
"Tidak sampai disitu saja, Honda Forza 250 cc dilengkapi dengan fitur digital panelmeter yang informatif," papar Lukas, Rabu (13/2) Pagi.
Honda Forza tersedia dengan tiga warna eksklusif yaitu Pearl Horizon White, Sword Silver Metallic, dan Mat Gunpowder Black Metallic.
“Kami yakin Honda Forza akan menjadi pusat perhatian baru di antara para pecinta motor skutik besar," terang Lukas.
Lukas menambahkan, Kami tidak ingin berhenti mewujudkan mimpi masyarakat melalui beragam produk terbaik. Oleh karena itu, kini kami menghadirkan Honda Forza yang telah lama ditunggu oleh pecinta skutik premium.
Honda Forza 250 cc telah tersedia di area Kalimantan dengan kisaran harga on the road (OTR) Rp 78.280.000.
"Masyarakat yang ingin membeli motor tersebut, bisa memesannya di dealer motor Astra, yang tersebar di wilayah Kaltim," tutup Lukas.
Dokumentasi: KPFM Samarinda/Muhammad Noor Fajar.
Penulis: Fajar
Editor: Maul
Benua Etam
Terima Silaturahmi Masyarakat Umum, Gubernur Kaltim Berikan Santunan Kepada 1.000 Penerima13 Feb 2019