KPFM SAMARINDA - KONI Provinsi Kaltim melepas kontingen atlet biliar guna menghadapi Pra- PON yang akan berlangsung di Jakarta, pada tanggal 21-30 Agustus 2019 mendatang.
Kontingen biliar Kaltim ini, langsung dilepas oleh Ketua Harian KONI Kaltim, Rusdiansyah Aras, beserta jajaran pengurus provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Kaltim, pada Kamis, (15/8/2019) di Halaman KONI Kaltim, Jalan Kesuma Bangsa, Samarinda.
Dalam kesempatan ini, Rusdiansyah Aras mengingatkan kepada seluruh kontingen agar bisa melakukan komunikasi yang baik, khususnya bagi para atlit, pelatih dan official. Khusus untuk Pra-PON nanti, Pengprov POBSI Kaltim akan menurunkan 12 atlit yang akan mengikuti 15 nomor tanding.
Rusdiansyah melanjutkan, sebelumnya, kontingen biliar Kaltim bisa mengantarkan dua medali dalam ajang PON XVI di Bandung. Sehingga, dalam ajang PON di Papua nanti, setidaknya kontingen biliar harus bisa menyumbang minimal medali emas nantinya.
"Kita harapkan minimal kalau bisa diberi emas, itu sudah luar biasa bagi KONI Kaltim," ungkap Rusdiansyah Aras, Kamis (15/8) pagi.
Ditemui terpisah, salah satu atlit biliar senior Kaltim, Bambang Saputra, akan ikut tampil dalam ajang Pra-PON di Bandung nanti. Bambang menerangkan, dirinya akan tampil dalam kategori english biliar untuk nomor tanding 100 poin dan 250 poin.
"Dari cabang nomor saya, saya yakin bisa sampai semifinal, karena nomor english ini terbatas di lima provinsi saja. Kalau drawingnya menguntungkan mungkin saya bisa ke final," imbuh Bambang, Kamis (15/8) pagi.
Namun, langkah Bambang untuk mencapai final akan cukup berat. Nama-nama besar seperti Marlando Sihombing dan Jaka yang berasal dari Sumatera Utara siap menjegal langkah Bambang untuk mencapai final.
"Pesaing terberat merupakan peringkat 1 dan 2 dari Medan, mereka sudah langganan mengikuti SEA Games, tapi kita tetap optimis," tutup Bambang.
Dokumentasi : KPFM Samarinda / Muhammad Noor Fajar.
Penulis : Fajar
Editor : Agung
Benua Etam
Terima Silaturahmi Masyarakat Umum, Gubernur Kaltim Berikan Santunan Kepada 1.000 Penerima15 Aug 2019