Main Image
Kota Tepian
School Life | 14 Jun 2021

Capaian Rendah, Disdikbud Kaltim Dorong Percepatan Vaksin Guru di Samarinda

968kpfm, Samarinda - Pemerintah terus mendorong percepatan vaksinasi covid-19 terhadap guru di Kaltim. Berdasarkan laporan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim, proses vaksin baru mencakup lebih dari 80 persen tenaga pendidik.

Tenaga pendidik dimaksud merupakan sumber daya manusia (SDM) di bawah kewenangan Disdikbud Kaltim. Meliputi guru di jenjang SMA, SMK dan SLB.

Kepala Disdikbud Kaltim Anwar Sanusi menjelaskan, vaksinasi guru di 10 kabupaten/kota di Kaltim cukup bervariasi.

Dia menyebutkan, ada daerah yang berhasil memenuhi kebutuhan vaksin sebanyak 100 persen. Sedangkan daerah lain ada yang hanya menyentuh angka 70 persen. Namun jika dihitung, nilai rata-ratanya mencapai lebih dari 80 persen.

"Ini capaian untuk semua daerah. Tapi hanya untuk guru SMA, SMK dan SLB," kata Anwar, Senin (14/6).

Data yang dikumpulkan Disdikbud Kaltim, terang Anwar, vaksinasi guru tertinggi berada di Balikpapan, dengan capaian 100 persen.

Sementara yang paling rendah dilaporkan ada di Samarinda. Itu karena jumlah guru di Kota Tepian --julukan Samarinda-- lebih banyak dibandingkan dengan daerah lain.

"Oleh sebab itu, saya sudah mengajukan surat kepada Wali Kota Samarinda untuk membantu mempercepat proses vaksinasi guru di jenjang SMA, SMK dan SLB," tandasnya.

Foto: Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kaltim, Anwar Sanusi. (Dokumentasi)

Penulis: Fajar
Editor: Maul

Share This Post
More Article