968kpfm, Samarinda - Festival makanan bertajuk "Samarinda Food Week" sukses menarik minat masyarakat Kota Tepian. Event yang dilaksanakan di Hotel Harris Samarinda sejak tanggal 26 Juni - 2 Juli 2022 itu tampak tidak pernah sepi dari pengunjung yang ingin merasakan sensasi baru dalam gelaran festival makanan.
Acara garapan Seven Promosindo & Project Main ini menghadirkan berbagai jajanan menarik mulai dari segmen kaki lima, hingga kuliner kelas atas. Sedikitnya ada 47 tenant makanan yang memang tidak pernah muncul dalam gelaran festival makanan lain yang hadir lewat event SFW 2022.
Tak hanya menyajikan festival kuliner. Terdapat wahana yang sangat digandrungi oleh pengunjung untuk sekadar mencoba permainan itu. Ya, itu adalah Human Crane dari Apotek XS Mart yang baru pertama kali dihadirkan di Kalimantan.
Sambil menikmati sajian kuliner, pengunjung juga dapat menikmati beragam acara seru, mulai dari Cooking Demo, SFW Talks , Performance K-Pop hingga penampilan dari band-band idola seperti Rio Satrio hingga Gejolak Kawula Muda. Pengunjung juga disediakan booth foto untuk dapat ber-selfie ria. Serta mengikuti games dari Mr.HahaHihi
Salah satu perwakilan Seven Promosindo, Nay mengharapkan agar pagelaran SFW 2022 ini dapat membantu pelaku usaha kuliner, serta memberikan inspirasi dan pengalaman baru pada masyarakat akan sebuah acara kuliner. Dirinya pun berterima kasi kepada beberapa pihak yang sudah mendukung kesuksesan acara SFW tahun ini.
"Semoga tahun depan bakal lebih meriah lagi dan lebih bisa memberikan kontribusi kepada industri kuliner di Samarinda," singkat Nay.
Foto: Samarinda Food Week (SFW) 2022 mampu memikat publik Kota Tepian dengan menghadirkan 47 tenant kuliner terkenal di Samarinda. (Istimewa)
Penulis: Fajar
Editor: Maul