968kpfm, Samarinda - Ada yang menarik dalam prosesi wisuda Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Samarinda, Sabtu (17/10/2020) hari ini. Salah satu universitas terbesar di Kaltim itu di menggelar wisuda dengan sistem drive thru atau pelayanan di kendaraan.
Hal ini dilakukan, mengingat Kota Tepian masih dilanda pandemi Covid-19. Sehingga kegiatan yang memicu hadirnya kerumunan dapat diminimalisir.
Rektor IAIN Samarinda, Prof H Mukhammad Ilyasin mengklaim, wisuda drive thru yang dilaksanakan pihaknya, merupakan yang pertama di Kaltim. Namun menurut dias, wisuda dengan metode serupa pernah dihelat di Palangkaraya, Kalimantan Tengah.
"Saya rasa pertama kalinya di Kaltim. Kalau tidak salah Palangkaraya sudah juga seperti ini," kata Ilyasin.
Ilyasin menjelaskan, pola drive thru merupakan cara birokrasi kampus dalam wisuda sarjana ke-32 ini. Tujuannya, agar suasana akademik semakin menonjol.
"Ini inovasi kami, kreativitas kami. Supaya menyiasati acara wisuda di tengah pandemi," terangnya.
Rektor IAIN Samarinda, Prof H Mukhammad Ilyasin menyampaikan, wisuda drive thru, yang bertepatan dengan Hari Kemiskinan Internasional, menjadi komitmen IAIN dan masyarakat agar dapat mengentaskan kemiskinan intelektual.
Dia pun berpesan kepada mahasiswa yang baru saja menyandang gelar sarjana, ilmu yang diperoleh dapat berguna untuk masyarakat luas.
Hal menarik lainnya, para orang tua yang mendampingi mahasiswa di acara wisuda itu, dapat melihat langsung keindahan bangunan IAIN Samarinda, yang berlokasi di Samarinda Seberang.
Foto: Proses wisuda IAIN Samarinda yang digelar drive thru.
Penulis: Maul
Automotive
Masuki Puncak Arus Mudik, Astra Motor Kaltim 2 Hadirkan Program Mudik Nyaman Bersama Honda Seberataan17 Oct 2020
Automotive
Semarak Ramadhan Bikers Honda, Aksi Sosial Berbagi 2000 Santap Sahur Lewat Sahur On The Road17 Oct 2020