968kpfm, Samarinda - Astra Motor Kaltim 2 kembali menggelar webinar yang terangkum dalam program safety riding atau keselamatan berkendara, Kamis (18/2) lalu. Kali ini, sasarannya adalah siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Samarinda.
Webinar digelar secara daring melalui aplikasi zoom. Sedikitnya ada 100 pelajar yang bergabung dalam kegiatan itu. Dipandu Fajrin Nur Huda dari tim safety riding, durasi acara berlangsung selama 3 jam.
Kemudian, para pelajar MAN 1 Samarinda menerima materi edukasi keselamatan berkendara. Instruktur safety riding Astra Motor Kaltim 2, Ibnu Fachrizal menjelaskan, sebelum bepergian ada baiknya untuk melakukan pengecekan terlebih dahulu pada poin-poin utama yang terdapat di dalam sepeda motor.
"Periksalah kendaraan anda meliputi bahan bakar, oli, rantai, ban, kopling, rem, lampu, baut, baterai, radiator dan spion. Pemeriksaan ini secara berkala harus dilakukan agar menghindari hal-hal yang tidak diinginkan," ungkap pria yang akrab disapa Rizal itu.
Rizal menyampaikan, tujuan dari webinar tersebut untuk memberikan edukasi tentang safety riding kepada siswa SMA sederajat terkait keselamatan berkendara di jalan raya, termasuk menjadikan #cari_aman sebagai lifestyle atau gaya hidup.
"Keselamatan berkendara merupakan bentuk kasih sayang kita kepada diri sendiri dan orang-orang disekitar kita," ungkap Rizal.
"Kami berharap dengan mengikuti kegiatan ini, para siswa bisa mengaplikasikannya di kehidupan sehari-hari dan bisa ditularkan kepada keluarga, teman, dan orang sekitar," tandasnya.
Foto: Instruktur safety riding Astra Motor Kaltim 2, Ibnu Fachrizal, saat memaparkan materi tentang keselamatan berkendara. Dokumentasi: Istimewa.