Main Image
Dunia
Dunia | 23 Mar 2019

Pidato di Samarinda, Ma'ruf Amin: Orang Percaya Hoaks, Beloon!

Pendengar KP (Samarinda) - Calon Wakil Presiden nomor urut 01, Ma'ruf Amin mengunjungi Kota Samarinda untuk hadir di acara deklarasi Anak Republik (AR), yang berlangsung di Gedung Convention Hall, Kompleks GOR Madya Sempaja, Samarinda, Jumat (22/3).

Kurang lebih 45 menit Ma'ruf menyampaikan pidato kebangsaan, yang membahas banyak hal. Diantaranya adalah tanggapan soal pemberitaan hoaks yang menimpa dirinya dan Calon Presiden (Capres) nomor urut 01, Joko "Jokowi" Widodo.

"Ada yang bilang pak Jokowi PKI, anti ulama dan lainnya. Kan, wakilnya saya, ulama. Ente bengong atau apa. Kok enggak paham-paham. Kapan pahamnya?," kata Ma'ruf, Jumat (22/3).

Ma'ruf juga menyampaikan, ada beraneka isu hoaks yang sengaja disebarkan, jika dia terpilih bersama Jokowi, maka Kementrian Agama akan dibubarkan. Lalu, melegalkan zina, tidak diberbolehkan azan, sampai larangan membaca Alquran.

"Yang percaya isu hoaks hanya orang bloon. Di Samarinda tidak ada orang bloon. Karena itu hoaks tidak akan laku di Samarinda," lanjutnya, yang disambut tepuk tangan seisi gedung.

Selain itu, dalam sambutannya, Ma'ruf juga menyinggung keberhasilan Jokowi selama satu periode.

Dia mengatakan, sejumlah pembangunan infrastruktur telah didirikan pada era Jokowi, termasuk infrastruktur langit.

Ma'ruf menjelaskan, infrastruktur langit adalah istilah buatannya, yang mengacu pada perkembangan industri berbasis daring atau online, seperti start-up dan unicorn.

"Saya bilang infrastruktur langit atau tol langit. Orang bisa internet sepuasnya. Tunggu perusahaan baru berbasis teknologi dan informasi yang kami akan bangun. Sudah ada kurang lebih 4 ribu start-up telah dibangun," ucapnya.

Diketahui bahwa, sebelum hadir di acara deklarasi AR, Ma'ruf menyempatkan diri bersafari ke Pondok Pesantren Nabil Husein, Jalan Rapak Indah, Loa Bakung, Samarinda.

Di sana, Ma'ruf dianugerahi gelar kehormatan "Pemimpin yang Bijak" oleh Dewan Adat Dayak Kalimantan Timur.

Cawapres nomor urut 01 tersebut meninggalkan Kota Tepian sekitar pukul 16.00 WITA, menuju Jakarta.

Dokumentasi: KPFM Samarinda/Maulani Al Amin

Penulis: Maul

Editor: *

Share This Post
More News

Tap anywhere to start radio 96.8KPFM 🎵