968kpfm, Samarinda - Rizki Juniansyah, lifter peraih medali emas Olimpiade Paris 2024 untuk kelas 73 Kg, hadir di Samarinda sebagai bintang tamu di turnamen terbuka angkat besi Piala Gubernur Kaltim U-14, U-15, dan U-17. Turnamen yang berlangsung di aula Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat), Gelora Kadrie Oening, Sempaja, Samarinda, dimulai Rabu (16/10) dan akan berlangsung hingga 20 Oktober.
Ajang ini diikuti 78 peserta dari berbagai daerah, termasuk delegasi dari tujuh kabupaten/kota di Kalimantan Timur serta perwakilan dari Kalimantan Tengah dan Banten. Para atlet junior akan bertanding di enam kelas, dengan harapan bisa mencetak prestasi dan menunjukkan bakat mereka di level nasional.
Kehadiran Rizki menarik perhatian hadirin, termasuk atlet lokal Firda Khairunnisa, lifter putri Kaltim yang baru saja meraih emas di PON XXI/2024 Aceh-Sumut. Rizki hadir tidak hanya sebagai tamu, tetapi juga sebagai motivator bagi para lifter muda Kaltim, membagikan pesan penting tentang integritas dan mental juara.
“Mental yang kuat dan tanggung jawab pada diri, daerah, dan negara itu yang membuat kita bisa meraih prestasi,” ujar Rizki. Menurutnya, mentalitas tak mudah kalah harus dibangun sejak dini agar atlet bisa menghadapi berbagai tantangan di arena kompetisi.
Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI) Kaltim, Agiel Suwarno, menyampaikan apresiasinya atas kehadiran Rizki. Ia berharap Rizki dapat menjadi inspirasi bagi atlet muda dan mendorong animo masyarakat terhadap olahraga angkat besi. “Kita punya delapan kabupaten/kota lain yang memiliki potensi untuk melahirkan ‘Rizki-Rizki’ baru di masa mendatang,” ujar Agiel.
Agiel menambahkan, PABSI Kaltim akan memberikan dukungan untuk pembinaan angkat besi di daerah-daerah. “Setelah bantuan disalurkan, kita akan pantau perkembangan dan adakan turnamen berikutnya untuk melihat hasil pembinaan tersebut. Kejuaraan sangat penting untuk membentuk mental bersaing atlet,” jelas Agiel.
Penulis: Maul
Benua Etam
Terima Silaturahmi Masyarakat Umum, Gubernur Kaltim Berikan Santunan Kepada 1.000 Penerima29 Oct 2024