Main Image
Advertorial
Advertorial | 24 Nov 2024

Sapto Setyo Pramono Dorong Percepatan Proyek Penerangan Jalan Umum di Kaltim

968kpfm, Samarinda - Anggota DPRD Kaltim, Sapto Setyo Pramono, mendesak pemerintah daerah untuk mempercepat realisasi proyek penerangan jalan umum (PJU) di Benua Etam.

Proyek ini dinilai penting untuk mendukung pembangunan infrastruktur dasar, sekaligus menjawab kebutuhan masyarakat akan fasilitas penerangan yang memadai.

Menurut Sapto, memasukkan proyek PJU ke dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) adalah langkah strategis untuk memastikan pelaksanaannya berjalan tanpa hambatan.

“Program PJU sebelumnya sudah diusulkan sebagai salah satu prioritas pembangunan provinsi. Namun, agar prosesnya lebih lancar, harus ada nomenklatur resmi dalam dokumen anggaran,” imbuh Sapto, Jumat (22/11).

Politisi Golkar ini menambahkan bahwa pencantuman nomenklatur resmi dalam RKPD tidak hanya mempermudah penganggaran, tetapi juga mencegah potensi temuan administratif saat audit.

Sapto berharap proyek PJU ini dapat segera terealisasi di daerah-daerah yang masih membutuhkan penerangan, terutama kawasan terpencil atau rawan kecelakaan.

"Kami ingin memastikan seluruh wilayah Kaltim memiliki akses penerangan jalan yang baik, demi kenyamanan dan keselamatan masyarakat,” tegasnya.

Dengan dukungan penuh dari pemerintah provinsi dan perencanaan yang matang, Sapto optimistis program ini akan memberikan dampak positif bagi peningkatan kualitas infrastruktur dasar di Kaltim.

"Semoga semua usulan dalam RKPD dapat diwujudkan tanpa hambatan berarti,” tutupnya.

Penulis: Fajar
Editor: Maul

Share This Post
More News

Tap anywhere to start radio 96.8KPFM 🎵